Penulis : | Tanggal : |
DJPPI | August 26,2024 |
Jakarta, 26/08/2024. Direktorat Jenderal Penyelenggaraan Pos dan Informatika (DJPPI), menghadiri peresmian Kantor Sentral Pengolahan Pos (SPP) dan peluncuran Digitalisasi dan Otomasi menuju PosIND Goes Green. Acara yang digelar di Kantor SPP, Jakarta Timur ini sekaligus menyambut HUT PosIND ke-278 serta mendukung transformasi operasi kurir dan logistik di era digital.
Acara ini dihadiri oleh Menteri Komunikasi dan Informatika Budi Arie Setiadi, Direktur Jenderal Penyelenggaraan Pos dan Informatika Wayan Toni Supriyanto, Direktur Pos DJPPI Kominfo Gunawan Hutagalung, Direktur Utama PT Pos Indonesia Faizal R. Djoemadi, Komisaris PT Pos Indonesia Fauzi Ubaidillah, Direktur Harmonisasi Peraturan Perundang-undangan Kemenkumham Alpius Sarumaha, Ketua Masyarakat Telematika Indonesia (Mastel) Sarwoto Atmosutarno, serta seluruh jajaran direksi pos Indonesia.
Dalam tiga tahun terakhir, PT Pos Indonesia telah melakukan transformasi besar-besaran untuk meningkatkan keberlanjutan dan daya saing perusahaan, dengan fokus pada digitalisasi dan otomatisasi layanan. Penggunaan teknologi terbaru dan otomatisasi, termasuk robot berbasis Artificial intelligence (AI), telah meningkatkan efisiensi operasional hingga 20% dan kapasitas layanan hingga 100%.
Sebagai bagian dari acara ini, dilakukan simulasi penggunaan robot berbasis AI dalam operasi logistik. Pelaksanaan digitalisasi dan otomatisasi melalui pemanfaatan robotik, penggunaan kendaraan listrik dalam operasi kurir, dan Radio Frequency Identification (RFID) merupakan langkah strategis PT Pos Indonesia dalam melakukan automasi proses menyortir kiriman agar dapat memiliki competitive advantage dan competitive comparative di sektor pengiriman.
Dalam sambutannya, Menkominfo Budi Arie menyampaikan apresiasinya terhadap langkah inovatif yang diambil oleh PT Pos Indonesia.
"Peresmian Kantor Sentral Pengolahan Pos Jakarta Timur serta peluncuran digitalisasi dan otomasi ini adalah momen penting bagi PT Pos Indonesia yang kini berusia 278 tahun. Ini menunjukkan bagaimana teknologi yang terus berkembang membuka ruang bagi pengembangan industri pos dan logistik, melalui penggunaan teknologi terbaru dan otomatisasi termasuk robot berbasis AI menjadi langkah besar dalam mendukung visi Indonesia Digital 2045," tegasnya.
Melalui dukungan terhadap inisiatif digitalisasi dan otomatisasi yang dilakukan oleh PT Pos Indonesia, DJPPI Kominfo akan terus mendorong inovasi yang mendukung perkembangan teknologi, demi memastikan layanan publik yang lebih efisien dan responsif terhadap kebutuhan masyarakat.