Penulis : | Tanggal : |
Haronas Kutanto | February 18,2024 |
Sumatera Barat, 18/02/2024. Direktorat Pengembangan Pitalebar DJPPI Kominfo, melaksanakan Uji Coba dan Launching Layanan Panggilan Darurat 112 pada peringatan Hari Jadi Kabupaten (HJK) Sijunjung ke 75 Tahun di Ruang Sidang Gedung DPRD Kabupaten Sijunjung.
Kegiatan ini dihadiri oleh PIC Layanan Panggilan Darurat 112 Kominfo Agung Setio Utomo, Bupati Kabupaten Sijunjung Benny Dwifa Yuswir, Wakil Bupati Kabupaten Sijunjung H. Iraddatillah, Ditjen Bina Pemerintah Desa Kemendagri Dr. Drs. La Ode Ahmad P.Bolombo, Gubernur Sumatera Barat yang diwakili Asisten 1 Bidang Perekonomian Arry Yuswandi, Ketua DPRD Sijunjung H. Bambang Surya Irwan, Pimpinan Forum Komunikasi Pimpinan Daerah (Forkopimda), Sekretaris Daerah dan Jajarannya, serta PT. Digital Sandi Informasi.
Kabupaten Sijunjung merupakan Pemda ke-130 dari 514 Kabupaten/Kota di Indonesia yang telah menyelenggarakan layanan 112. Penanggulangan situasi darurat ini sesuai dengan Peraturan Menteri Komunikasi dan Informatika Republik Indonesia Nomor 10 Tahun 2016 tentang Layanan Nomor Tunggal Panggilan Darurat.
Dalam sambutannya Bupati Sijunjung, Benny Dwifa menyatakan “Peluncuran Layanan 112 ini merupakan salah satu upaya pemerintah daerah dalam mempercepat pertolongan kepada masyarakat yang mengalami kondisi gawat darurat di Ranah Lansek Manih yang kita cintai ini, selain itu ini juga merupakan bentuk komitmen dan dukungan dalam pengiriman, penyaluran, dan penyampaian informasi penting yang menyangkut bencana alam, keamanan, keselamatan jiwa manusia dan harta benda, serta wabah penyakit.” tegasnya.
Sementara itu, Kadis Kominfo Sijunjung, David Rinaldo, menyampaikan bahwa Nomor Darurat 112 dapat dihubungi melalui telepon seluler maupun telepon rumah, panggilan ini bebas biaya dan dapat dilakukan, bahkan dalam kondisi ponsel tanpa SIM card.
Pada akhir acara, perwakilan DJPPI Kominfo memberikan penghargaan secara simbolis berupa sertifikat dan plakat kepada Bupati Sijunjung atas penyelenggaraaan Layanan Panggilan Darurat 112, diharapkan Layanan ini dapat berguna bagi masyarakat khususnya untuk penanggulangan situasi darurat.